Biaya Melahirkan Jakarta Utara

Bunda sedang mempersiapkan kelahiran buah hati? Satu hal yang paling penting diperhatikan selain persiapan fisik dan psikis adalah kesiapan finansial.

Persiapan dana untuk persalinan ini sebaiknya memang dilakukan jauh-jauh hari. Karena biaya untuk persalinan tidaklah sedikit. Apalagi bila bunda terindikasi harus menjalani operasi Caesar.

Biaya persalinan di berbagai rumah sakit ternyata bervariasi, tergantung dari metode persalinan, faktor penyulit persalinan, komplikasi, ruang rawat inap, perawatan bayi selama di rumah sakit dan sebagainya.

Bagi bunda yang berencana melahirkan di rumah sakit wilayah Jakarta Utara, simak daftar biaya persalinan normal dan caesar berikut ini.

RSIA Hermina Podomoro

Jl. Danau Agung 2 Blok E3 No. 28-30, Jakarta Utara Telp. (021) 6404910, 6508376, 65835879, 65835876

Normal Sectio Caesaria
SUITE ROOM Rp. 21.800.000 Rp. 37.900.000
SVIP Rp. 18.200.000 Rp. 32.900.000
VIP Rp. 16.600.000 Rp. 30.400.000
Kelas I Rp. 11.900.000 Rp. 24.600.000
Kelas II Rp. 8.900.000 Rp. 19.600.000
Kelas IIA Rp. 8.400.000 Rp. 18.700.000
Kelas III Rp. 6.741.000 Rp. 14.600.000

Perkiraan biaya melahirkan tersebut mencakup tindakan dan kamar. Penambahan biaya lain seperti administrasi, laboratorium, visit dokter dan obat-obatan dikenakan sekitar 7% dari total biaya.

RS Mitra Keluarga Kelapa Gading

Jl. Bukit Gading Raya Kav. 2, Kelapa Gading, Jakarta Utara 14240 Telp. (021) 45852700, 45842800

Normal Sectio Caesaria
SUITE Rp. 37.000.000 Rp. 55.524.275
SUPER VIP Rp. 32.000.000 Rp. 53.479.275
VIP PLUS - Rp. 46.906.950
VIP Rp. 27.000.000 Rp. 46.606.950
KELAS UTAMA Rp. 23.000.000 Rp. 42.376.200
KELAS I Rp. 20.000.000 Rp. 37.720.975
KELAS II Rp. 16.000.000 Rp. 31.105.075
KELAS III Rp. 14.000.000 Rp. 28.126.475

Informasi biaya melahirkan di RS Mitra Keluarga Kelapa Gading yang tercantum diatas belum termasuk bayi kembar, penyulit, administrasi 7% dan obat-obatan, seperti induksi persalinan. Biaya dapat juga berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan rumah bersalin yang bersangkutan.

RS Pantai Indah Kapuk

Jl. Pantai Indah Utara No. 3, Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara Telp. 021 – 5880911, 5885188

Normal Sectio Caesaria
EXECUTIVE VIP Rp. 23.500.000 Rp. 41.000.000
SUPER VIP Rp. 21.500.000 Rp. 38.000.000
VIP Rp. 17.500.000 Rp. 32.000.000
KELAS I UTAMA Rp. 16.000.000 Rp. 29.500.000
KELAS I Rp. 14.000.000 Rp. 24.500.000
KELAS II Rp. 12.000.000 Rp. 20.000.000
KELAS III Rp. 9.500.000 Rp. 17.000.000

RSIA Family

Jl. Pluit Mas Raya 1 Blok A No. 2A-5A Jakarta Utara, 14450. Telp: (021) 6695066, 6694990

Normal Sectio Caesaria
EXECUTIVE A Rp. 21.400.000 Rp. 35.100.000
EXECUTIVE B Rp. 19.800.000 Rp. 33.500.000
VIP Rp. 17.700.000 Rp. 31.900.000
UTAMA Rp. 14.000.000 Rp. 26.800.000
STANDARD A Rp. 11.000.000 Rp. 22.700.000
STANDARD B Rp. 9.800.000 Rp. 19.700.000

Estimasi biaya melahirkan tersebut sudah termasuk jasa kamar tindakan dan perawatan ibu dan bayi, namun belum termasuk biaya obat-obatan, administrasi dan laboratorium.

RS Royal Progress Internasional

Jl. Danau Sunter Utara, Sunter Paradise 1 – 5, Jakarta Utara 14350 Telp. (021) 6400261 Fax : (021) 640 – 0261

Paket 9 bulan pemeriksaan kehamilan lengkap hingga persalinan
Normal Sectio Caesaria
VVIP Rp. 36.200.000 Rp. 64.950.000
SUITE DELUXE Rp. 34.080.000 Rp. 61.710.000
DELUXE I Rp. 26.490.000 Rp. 46.610.000
DELUXE II Rp. 23.710.000 Rp. 40.462.000
DELUXE III Rp. 21.050.000 Rp. 34.420.000
Paket Melahirkan
Normal Sectio Caesaria
VVIP Rp. 24.900.000 Rp. 53.600.000
SUITE DELUXE Rp. 22.700.000 Rp. 50.200.000
DELUXE I Rp. 16.500.000 Rp. 36.600.000
DELUXE II Rp. 13.700.000 Rp. 30.400.000
DELUXE III Rp. 11.100.000 Rp. 24.500.000

RS Pluit

Jl. Raya Pluit Selatan No. 2, Jakarta Utara 14450 Telp. (021) 29228000, 6685070

Normal Sectio Caesaria
SUPER VIP Rp. 18.000.000 Rp. 32.000.000
VIP Rp. 16.000.000 Rp. 30.000.000
KELAS I Rp. 13.500.000 Rp. 26.000.000
KELAS II Rp. 12.000.000 Rp. 23.000.000
KELAS III Rp. 10.000.000 Rp. 20.000.000

RS Duta Indah

Jl. Teluk Gong Raya No. 12, Kel. Pejagalan, Kec. Penjaringan, Jakarta Utara 14450 Telp. (021) 66676188 Fax: (021) 6667 6190

Paket Partus Normal Non Paket Partus Normal Paket Sectio Caesaria
SVIP Rp. 9.760.000 Rp. 11.746.139 Rp. 15.312.000
VIP Rp. 7.216.250 Rp. 9.744.961 Rp. 14.177.500
KELAS UTAMA Rp. 8.021.775 Rp. 8.177.844 Rp. 13.270.250
KELAS I Rp. 6.036.500 Rp. 6.912.875 Rp. 11.999.000
KELAS II Rp. 5.241.875 Rp. 5.776.875 Rp. 10.841.250
KELAS III Rp. 4.092.500 Rp. 4.721.500 Rp. 8.605.000

Harga tersebut sudah termasuk rawat inap, jasa dokter, visit dokter, administrasi, obat-obatan standar dan laboratorium standar.

RS Puri Medika

Jl. Sungai Bambu Raya No. 5, Tanjung Priok, Jakarta 14330 Telp. (021) 43903355, 43906989

Normal Sectio Caesaria
VIP Rp. 7.600.000 Rp. 15.000.000 - Rp20.000.000
KELAS I Rp. 3.700.000 Rp. 11.000.000
KELAS II Rp. 3.200.000 Rp. 8.750.000 - Rp9.000.000
KELAS III Rp. 2.525.000 Rp. 7.250.000

Biaya melahirkan tersebut mencakup tindakan dan rawat inap, belum termasuk obat-obatan dan penunjang medis lainnya.

RSIA Grand Family

Jl. Pantai Indah Selatan 1. Komplek Elang Laut Boulevard Kav. 1 No. 1 Penjaringan, Jakarta Utara Telp. (021) 29673737

Normal Sectio Caesaria
EXECUTIVE Rp. 23.000.000 Rp. 34.000.000
VIP Rp. 22.000.000 Rp. 32.000.000
UTAMA Rp. 21.120.909 Rp. 29.590.909
STANDARD A Rp. 16.000.000 Rp. 25.000.000
STANDARD B Rp. 14.358.409 Rp. 21.090.409

Harga di atas belum termasuk biaya administrasi dan obat-obatan.

RS Mulyasari

Jl. Raya Plumpang Semper No. 19, Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara 14260 Telp.  (021) 43931111, 43935555, 43936666, 43939999 Fax : +62-21 43934369

Normal Sectio Caesaria
VVIP Rp. 7.380.000 Rp. 12.040.000
VIP Rp. 6.620.000 Rp. 10.340.000
KELAS I A Rp. 5.740.000 Rp. 7.790.000
KELAS I B Rp. 5.420.000 Rp. 7.790.000
KELAS II A Rp. 4.325.000 Rp. 6.090.000
KELAS II B Rp. 4.275.000 Rp. 6.090.000
KELAS III Rp. 3.010.000 Rp. 4.390.000

Biaya di atas hanya untuk tindakan persalinan saja, belum termasuk obat-obatan dan penunjang medis lainnya.

Leave a Reply