
Apakah ada kaitannya antara penggunaan bra dengan kanker payudara?
Peneliti dari University of Harvard menemukan bila penggunaan bra terlalu ketat berpotensi kanker payudara. “Bra ketat menghambat kerja tubuh yang biasanya membersihkan diri dan menyingkirkan sel-sel kanker dan racun seperti dioksin, benzena dan bahan kimia karsinogenik lain yang melekat pada jaringan lemak tubuh seperti payudara, ” kata dokter MV Shah.
Sementara berbagai penelitian lain tidak menunjukkan keterkaitan antara pemakaian bra dengan kanker payudara. Penelitian tahun 2014 terhadap 1000 wanita dengan kanker payudara dan hampir 500 wanita tanpa kanker payudara membuktikan bahwa tidak ada hubungan signifikan antara durasi penggunaan bra berkawat dan risiko kanker payudara. Penelitian yang dipublikasikan dalam Cancer Epidemiology, Biomarkers & Prevention ini tentu saja bisa melegakan hati perempuan akan perdebatan yang selama ini terjadi tentang kaitan penggunaan bra dan kanker. Bahwa tak ada kaitan antara bra dan kanker. Namun perlu dipahami bahwa penggunaan bra yang terlalu ketat tidak baik untuk kesehatan karena selain berpotensi iritasi atau luka, akan menghambat peredaran darah. Apabila anda khawatir dan memerlukan bantuan medis tentang kesehatan payudara anda, silakan hubungi 021 86613145 atau whatsapp 0877 8400 2251 untuk informasi lebih lanjut.
Lu Chen, Kathleen E. Malone, and Christopher I. Li. Bra Wearing Not Associated with Breast Cancer Risk: A Population-Based Case–Control Study. Cancer Epidemiology, Biomarkers & Prevention, September 2014 DOI: 10.1158/1055-9965.EPI-14-0414